Anda dapat membuat tema dark mode pada aplikasi Microsoft Office seperti Microsoft Word, Excel, Outlook, dan PowerPoint. Fitur ini berfungsi di semua versi Windows, termasuk Windows 10 , 8 dan 7. Cara untuk mengubah Dark mode ini juga tidak terlalu sulit, Anda dapat mengikuti langkah-langkah dibawah ini :
1. Buka salah satu produk Microsoft office, misalnya disini saya akan menerapkan dark mode di Microsoft Word.
2. Buka Microsoft Word Klik File > Account
3. Pada Office Theme Pilih Dark Gray

***Catatan :
Jika Anda merasa Dark Gray belum terlalu gelap. Anda bisa melakukan pengaturan lagi ke warna yang lebih gelap dengan cara pergi ke Menu File > Options Di Microsoft Word.
Pada tab General cari Office Theme dan pilih Opsi menjadi Black

