AndroidCara Mengatasi WIFI terhubung tapi tidak ada internet di android

Cara Mengatasi WIFI terhubung tapi tidak ada internet di android

Bagi Kamu pengguna ponsel Android, pasti pernah mengalami beberapa masalah yang muncul, salah satunya adalah masalah koneksi wifi di ponsel ataupun table Android. Dan yang paling umum terjadi adalah WIFI Tersambung akan tetapi tidak ada Akses Internet. Tentu saja hal ini akan menyebabkan kita tidak bisa menggunakan kegiatan seperti browsing, bermain game online, membuka aplikasi dan masalah lainnya yang membutuhkan koneksi internet.

Karena, Kami juga pernah mengalami hal semacam ini. Pada artikel kali ini, kami akan memberikan solusi untuk mengatasinya. Berikut adalah langkah langkah untuk mengatasi WIFI terhubung tapi tidak ada koneksi internet di ponsel android.

1. Pastikan Koneksi Data Seluler Sudah Dimatikan Ketika Menggunakan WIFI

Pada beberapa kondisi, saat Kamu mengaktifkan data seluler dan kemudian juga menghubungkan ke jaringan WiFi secara bersamaan, akan menyebabkan konflik jaringan di android Anda. Oleh sebab itu, pastikan solusi pertama yang harus Kamu coba adalah dengan menonaktifkan koneksi data seluler.

2. Masalah IP Konflik

Masalah konflik pada alamat dapat saja terjadi ketika Kamu menggunakan koneksi WIFI, apalagi WIFI tersebut cukup banyak penggunanya. Biasanya sumber masalah ini ada pada router atau pada AP WIFI Kami. Oleh sebab itu, kami menyarankan untuk melakukan restart pada Router atau AP WIFI dan jangan lupa untuk merestart Ponsel Android kamu juga.

3. Lupakan dan Hubungkan Kembali WiFi

Solusi ini adalah dengan memutuskan dan menghubungkan kembali koneksi android Anda ke WIFI. Untuk caranya, ikuti langkah langkah dibawah ini :

  • Pergi ke Menu Pengaturan > WIFI > Pilih SSID yang sedang terhubung dan pilih Forget / Lupakan
  • Kemudian sambungkan kembali android Anda ke WIFI tersebut.

4. Reset Pengaturan WIFI

Kamu juga dapat melakukan reset pada pengaturan jaringan WIFI Kamu dengan cara :

Pergi ke menu Pengaturan> Cadangkan & setel ulang> Jaringan dan pilih Reset Settings

5. Nonaktifkan Aplikasi VPN dan Sejenisnya

Apakah kamu menggunakan aplikasi VPN, proxy dan aplikasi sejenisnya di ponsel android ?  Jika ia, ini juga dapat menyebabkan masalah. Jadi, nonaktifkan untuk sementara aplikasi VPN di Android Kamu.

Catatan :

Tinggalkan komentar dibawah ini jika semua cara diatas belum berhasil mengatasi masalah.

KATEGORI

Artikel Lainya

Rekomendasi Artikel

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here