WebM adalah sebuah format video yang digunakan untuk memutar video secara streaming. Salah satu keunggulan video dengan format WebM ini adalah ada pada kecepatannya dan ukurannya yang tergolong kecil dari format video lain .
Apalagi setelah Google ikut mengembangkan format ini.Jika saat ini Anda memiliki video dengan format ini, mungkin Anda akan sedikit kesulitan untuk memutar video dengan format webm ini di media player biasa, karena masih sedikit media player yang mensupport format webm ini.
Cara memutar video dengan format WebM
Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk memutar video dengan format WebM, diantaranya adalah :
1. Menginstal Codec
Format WebM menggunakan codec VP8 dan VP9 , salah satu media player yang sudah mendukung dan dapat memutar format ini adalah aplikasi VLC.
Jadi, Anda cukup download dan instal aplikasi VLC di PC atau Ponsel Anda. Maka dengan mudah Anda dapat memutar video dengan format WebM.
2. Konversi WebM ke Format MP4
MP4 adalah sebuah format video yang paling populer saat ini, bahkan semua video player, baik untuk PC atau Ponsel sudah mendukung format ini.
Untuk mengkonsumsi format WebM ke MP4 Anda bisa menggunakan converter online yang sudah banyak tersedia.
Dan di pencarian Google Anda cukup mengerikan kata kunci WebM to MP4, maka dihasilkan pencarian sudah banyak tersedia converter yang dapat Anda gunakan secara gratis.