KomputerApa itu Sistem file ReFS di Windows ?

Apa itu Sistem file ReFS di Windows ?

Sistem file ReFS Microsoft awalnya diperkenalkan pada Windows Server 2012. Dan disertakan pada Windows 10, di mana ia hanya dapat digunakan sebagai bagian dari fitur Storage Spaces drive-pooling.

Tapi apa itu ReFS ? dan bagaimana perbandingannya dengan System File NTFS yang saat ini sering dugunakan pada Windows ?

Apa itu ReFS ?

ReFS Singkatan dari (Resilient File System) kalau kita terjemahkan kedalam bahasa indonesia artinya “Sistem File Tangguh” adalah sistem file baru yang dibangun menggunakan kode dari sistem file NTFS saat ini. Saat ini, ReFS bukan hanya pengganti untuk NTFS. Tapi memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri.

Karena ReFS adalah sistem file terbaru bawaan Microsoft, ia dirancang untuk mengatasi beberapa masalah besar yang sering terjadi pada system file NTFS. ReFS dirancang untuk lebih tahan terhadap Corrupt /  korupsi data, berkinerja lebih baik untuk beban kerja tertentu, dan skala yang lebih baik untuk sistem file yang sangat besar.

ReFS Melindungi Terhadap Korupsi Data

ReFS menggunakan checksum untuk metadata dan secara opsional juga bisa menggunakan checksum untuk data file. Setiap kali membaca atau menulis suatu file, ReFS memeriksa checksum untuk memastikan itu benar. Ini berarti sistem file itu sendiri memiliki cara bawaan untuk mendeteksi Corrupt yang terjadi pada suatu data saat itu juga.

ReFS terintegrasi dengan fitur Storage Spaces . Jika Anda mengatur Ruang Penyimpanan Mirror menggunakan ReFS, Windows dapat dengan mudah mendeteksi kerusakan sistem file dan secara otomatis memperbaiki masalah dengan menyalin salinan data alternatif di drive lain. Saat ini Fitur ini sudah tersedia pada Windows 10 dan Windows 8.1.

ReFS tidak hanya memeriksa file yang mengalami Corrupt saat membaca dan menulisnya. Dengan fitur scan integritas data otomatis akan memeriksa secara teratur semua file yang ada pada hardisk untuk mengidentifikasi dan memperbaiki korupsi data . Ini adalah sistem file yang mengoreksi secara otomatis. Anda tidak perlu penangganan lebih lanjut. Semua ini berjalan secara otomatis.

ReFS Bisa Lebih Cepat dari NTFS

ReFS tidak hanya dirancang untuk meningkatkan semua kinerja dibandingkan NTFS. Sebaliknya, Microsoft juga memfokuskan pada beberapa optimasi penting yang membuat ReFS tampil lebih baik dalam kasus-kasus tertentu.

Misalnya, ketika digunakan dengan Storage Spaces, ReFS mendukung ” “real-time tier optimization “

Pada Windows Server 2016, Microsoft meningkatkan ReFS untuk menawarkan kinerja yang lebih baik dengan fitur-fitur mesin virtual tertentu. Perangkat lunak mesin virtual Hyper-V milik Microsoft sendiri mengambil keuntungan fitur  ini .

ReFS Saat ini Tidak Dapat Mengganti System File NTFS.

Semua fitur ini kedengarannya cukup bagus, tetapi Anda tidak bisa langsung beralih ke ReFS juka saat ini Anda masih menggunakan System File NTFS. Karena Windows tidak dapat mem-boot dari sistem file ReFS, dan tetap membutuhkan NTFS dalam proses booting.

ReFS juga menghilangkan fitur-fitur lain yang ada dalam NTFS, termasuk kompresi dan enkripsi sistem file , atribut tambahan, deduplikasi data, dan kuota disk. Namun, ReFS kompatibel dengan berbagai fitur. Misalnya, saat Anda tidak dapat melakukan enkripsi data tertentu pada tingkat sistem file, ReFS kompatibel dengan enkripsi BitLocker.

Windows 10 juga tidak memungkinkan Anda untuk memformat partisi lama apa pun menjadi ReFS. Saat ini Anda hanya dapat menggunakan ReFS dengan Storage Spaces, di mana fitur ini berfungsi membantu melindungi terhadap kerusakan data yang terjadi pada windows 10 kamu.

Bagimana Cara Menggunakan ReFS ?

Pada Windows 10, Anda hanya dapat menggunakan System File ReFS melalui fitur Storage Spaces. Pastikan untuk memformat Ruang Penyimpanan Anda sebagai ReFS tapi jangan mengganti NTFS ke ReFS. Jika ReFS sudah aktif Anda akan secara otomatis mendapat manfaat dari fitur integritas data di sistem file ReFS .

Jadi yang perlu Anda ingat adalah :  Fungsionalitas System file ReFS sekarang ini hanya tersedia di Windows 10 Pro dan Windows 10 Enterprise.

KATEGORI

Artikel Lainya

Rekomendasi Artikel

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini