Jika Anda mengandalkan antena TV, kemungkinan besar Anda akan mengalami masalah pada gambar yang tidak jernih dan bersemut . Pada artikel kali ini kita akan membahas bagaimana cara memperbaiki antenna TV agar jernih dengan metode sederhana, namun cukup efektif.
Berikut ini adalah cara Memperbaiki Antena TV Agar Jernih :
1. Bersihkan Bagian Aluminium Antena TV Anda
Antena TV rata-rata terbuat dari aluminium , seiring waktu aluminium pada antena tersebut bisa di tutupi oleh jamur, lumut dan karat. Dan tentu saja hal ini mempengaruhi kinerja antenna TV Anda, yang menyebabkan gambar tv tidak terlihat jernih.
Jadi tips pertama yang bisa Anda lakukan Adalah BERSIHKAN ANTENA TV ANDA DARI JAMUR, LUMUT dan KARAT.
2. Arahkan Antena pada menara penyiaran di daerah Anda

Hal selanjutnya yang perlu Anda lakukan adalah mengidentifikasi lokasi menara penyiaran di wilayah Anda dan mengarahkan Antena. Untuk mengidentifikasi posisi menara Anda bisa mengarahkan antenna Anda ke berbagai arah, dimana gambar yang terbaik didapatkan disanalah posisi menara berada.
3. Pasang Kertas Timah Pada Antena

Dengan memasang kertas timah ke antena Anda, secara teori, meningkatkan penerimaan dengan memperluas daya tangkap antena.
4. Setel Ulang Pengaturan Tuner Digital di TV Anda
Tuner digital berfungsi untuk mengubah sinyal masuk menjadi format digital di TV Anda. Tetapi dari waktu ke waktu, penyiar akan mengubah metadatanya yang dapat mengganggu kemampuan tuner TV Anda untuk memahami sinyal.
Penyetel digital Anda mungkin menggunakan data lama ini dan karena itu tidak mendapatkan informasi saluran yang benar dan hasilnya Anda mendapatkan gambar yang tidak jernih.
Cara termudah untuk menyetel ulang tuner adalah dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini :

- Lepaskan kabel antena dari TV Anda
- Jalankan pemindaian saluran di TV Anda
- Matikan dan cabut kabel listrik TV
- Hubungkan kembali semua kabel
- Lakukan pemindaian ulang saluran
5. Tinggikan Posisi Antena
Cobalah untuk menambah ketinggian posisi antena
6. Coba Gunakan Booster Antena
Cobalah gunakan antenna booster yang sudah banyak dijual di took elektronik.
