Apakah Anda ingat saat pertama kali memainkan game thetan arena ? Jika ingat, Anda akan mendapatkan pilihan acak untuk mendapatkan tiga hero awal. Dan untuk mendapatkan hero lainnya Anda dapat membelinya di toko. Jika Anda sudah membaca artikel kami sebelumnya tentang Daftar Hero Thetan Arena. Mungkin Anda akan bertanya hero mana yang terbaik dan kuat.
Anda bisa membeli dan menjual hero thetan arena dengan mengakses marketplace resmi thetan arena. disini Anda akan dapat menjual dan membeli hero Anda. Menurut pandangan kami, marketplace ini berfungsi sebagai ekonomi mikro bagi para pemain thetan arena, sehingga harga dapat berfluktuasi berdasarkan meta dalam game. Memang ini sangat berbeda dengan game online lainnya, dimana kita biasanya membeli hero langsung dari pihak developer game. Namun untuk kedepannya ini adalah game ini sangat menjanjikan.
Hero Thetan Arena Yang Terbaik dan Terkuat
Saat ini, mungkin terlalu dini untuk menentukan hero mana yang terbaik, karena game ini masih tergolong pada siklus yang baru.
Namun, melihat karakter game yang paling mahal dapat membantu memberikan jawaban hero mana yang terbiak di thetan arena. Saat ini, karakter yang paling Mahal adalah Errant Ghost. Dengan harga 350 kredit. Yang menawarkan 3.990 healt yang itu sangat mengesankan dan dengan bonus damage 6x 115.
Jadi, menurut kami hero Errant Ghost adalah karakter terkuat dan terbaik untuk digunakan saat ini.